Seiring bertambahnya usia, seluruh organ di tubuh kita akan mengalami penurunan, termasuk otak. Penuaan adalah proses alami yang tak dapat dicegah. Namun, bukan berarti itu tidak bisa diperlambat. Berikut adalah enam cara bikin otak kita tetap sehat dan awet muda, seperti dilansir Reader's Digest.
1. Lakukan stimulasi mental
Para ahli menemukan bahwa kegiatan stimulasi mental bisa merangsang koneksi baru antara sel-sel saraf dan membantu otak menghasilkan sel-sel baru. Anda bisa mencoba melatih otak dengan bermain teka-teki silang atau menjawab soal matematika. Kegiatan seperti melukis dan membuat kerajinan tangan juga baik untuk melatih otak.
2. Olahraga
Penelitian menunjukkan bahwa olahraga sangat baik untuk meningkatkan kekuatan otak. Olahraga dapat meningkatkan jumlah pembuluh darah kecil yang membawa darah, yang kaya oksigen, ke daerah otak yang memberi kemampuan kita untuk berpikir. Olahraga juga dapat memacu perkembangan sel-sel saraf baru dan juga meningkatkan hubungan antara sel-sel otak.
3. Menjaga pola makan
Nutrisi yang baik dapat membantu meningkatkan kemampuan otak Anda. Penuhi asupan asam folat, B6, dan B12, untuk membantu menurunkan kadar homocysteine - kadar homocysteine yang tinggi telah dikaitkan dengan peningkatan risiko demensia. Sereal, biji-bijian, dan sayuran berdaun hijau juga merupakan sumber vitamin B yang bisa dikonsumsi setiap hari.
4. Melindungi kepala
Cedera yang terjadi pada kepala Anda dapat meningkatkan risiko kerusakan otak di usia tua.
5. Makan ikan
Orang yang rutin makan ikan sekali seminggu memiliki risiko 60 persen lebih rendah terkena penyakit Alzheimer, menurut Martha Clare Morris, ScD, seorang ahli epidemiologi dan profesor penyakit dalam di Rush University Medical Center di Chicago.
6. Mempelajari keterampilan baru
Mempelajari informasi atau keterampilan baru dapat membuat otak Anda tetap tajam. Jadi, inilah saat yang tepat untuk mencoba hobi baru!
Inilah enam cara bikin otak kita tetap sehat dan awet muda. So, tunggu apalagi! Ayo budayakan hidup sehat agar tubuh kita selalu bugar!
Berita Terkait :
Tidak Ada Komentar |
GAWAT DARURAT 24 JAM | |
0251-8240736 |
OPERATOR | |
0251-8240797 |
SMS GATEWAY | |
081111113622 (SPGDT) |