Mudik Budaya siapa?
Mudik merupakan budaya dan kearifan lokal yang tidak terpisahkan dari bangsa indonesia apabila menjelang hari raya, baik itu hari raya idul fitri maupun hari raya idul adha. Mudik dalam istilah awam disebut dengan pulang kampung. Mudik biasanya dilakukan masyarakat kota menuju pedesaan atau daerah asalnya, baik itu masyarakat perantauan di kota maupun masyarakat yang sudah menetap tinggal di kota. Namun yang perlu kita ketahui, mudik tidak hanya sebatas dari masyarakat kota ke desa, tetapi juga sebaliknya, yakni masyarakat desa ke kota, masyarakat kota ke kota lainnya, dan masyarakat desa ke desa lainnya.
Bagaimana cara orang mudik?
Banyak cara yang digunakan masyarakat untuk mudik, baik melalui jalur udara, jalur darat dan jalur laut. Sebagian besar menggunakan jalur darat, yakni menggunakan kendaraan bermotor, seperti sepeda motor, bus, kereta api. Selain itu juga dapat digunakan jalur laut seperti menggunakan kapal laut.
Dalam mudik, diperlukan rambu-rambu yang dapat digunakan, agar selama mudik, pemudik dapat selamat, sehat dan aman. Berikut ini kami utarakan beberapa tips sehat mudik yang aman, semoga dengan tip ini bermanfaat bagi anda.
1. Sebelum mudik pastikan anda tidak merasa letih
Sebelum anda melakukan mudik, pastikan anda telah dalam kondisi fit. Fit berarti badan anda merasa sehat bugar, tidak ada pegal-pegal, tidak merasa pusing dan lain sebagainya. Hal ini penting, karena anda akan melakukan perjalanan yang sangat banyak yang tentunya sangat menguras energi dan meletihkan badan.
2. Siapkan makanan yang bergizi dan minuman yang cukup
Ini yang penting, makanlah dengan makanan yang bergizi, dengan komposisi berimbang antara karbohidrat, protein, lemak, mineral dan lain sebagainya. Hindari makan makanan yang didominasi karbohidrat saja, protein saja atau lemak saja. sebaiknya seimbang ketiganya. Contoh makanan sehat dalam 1 piring terdiri dari sepertiga nasi, sepertiga sayur, dan sepertiga lauk.
Selain makanan anda juga membutuhkan minuman. Baiknya anda siapkan minuman yang berisotonik agar ion dalam tubuh anda dapat tergantikan dengan cepat. Bila tidak ada, air putih cukup. Hindari minuman beralkohol, minuman berenergi dan kopi. Kopi berbahaya bagi lambung dan membuat anda sering kencing (diuresis).
3. Hindari makan pedas dan tidak higenis
Tips ketiga, hindari makan makanan pedas dan tidak higenis. Ini penting karena, akan membuat anda beresiko terkena diare. Makanan tidak higenis sering dikaitkan dengan diare sekretorik dan osmotik, apalagi ditambah makanan pedas. Selain dapat memicu diare, juga dapat membahayakan lambung.
4. Bawalah alat P3K
Sedia payung sebelum hujan, sedia perlengkapan kesehatan sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. perlengkapan p3k sederhana seperti perban, povidon iodin, kassa dan plester sering dibutuhkan selama mudik. Ini untuk menghindari dan mengantisipasi apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti kecelakaan. Persiapkan juga obat antidiare, obat anti mual-muntah, obat penurun demam, dan bila perlu suplemen tablet.
5. Istirahatlah 2 jam perjalanan
Selama melakukan perjalanan maksimal anda 2 jam di kendaraan mengendara, setelah itu usahakan anda beristirahat merebahkan badan minimal 15 menit. Hal ini penting, agar badan anda tetap fit, dan tingkat lelah otot dapat menurun dengan relaksasi. Hal ini juga dapat menurunkan stress dan menaikkan mood.
6. Tetap laksanakan sholat dan ibadah
Selama melakukan perjalanan tetaplah melakukan ibadah, dan sholat. Kunci dari segala keselamatan adalah berada di Rabb, sang pemberi hidup yang Maha Memberi keselamatan. Tetaplah melakukan dan melaksanakan sholat, baik itu di jama atau di qoshor. Sholat ini membuat anda dipaksa juga beristirahat oleh karena itu dengan melaksanakan sholat, kondisi tubuh anda akan terasa lebih segar.
7. Hindari stress dan fikiran
Saat melakukan mudik hindari stress dan pikiran yang memberatkan. Ini penting karena dengan tidak stress dan tidak berfikiran yang berat, konsentrasi anda selama mengemudi mudik menjadi baik dan stabil. Berbeda bila saat mudik anda merasa stress dan ada fikiran memberatkan, hal ini berbahaya dan membuat anda tidak fokus selama mengemudi sehingga sangat membahayakan nyawa anda sendiri dan nyawa orang lain.
Berita Terkait :
Tidak Ada Komentar |
GAWAT DARURAT 24 JAM | |
0251-8240736 |
OPERATOR | |
0251-8240797 |
SMS GATEWAY | |
081111113622 (SPGDT) |