Press Release
Cibinong, 10 Oktober 2023
SIARAN RSUD CIAWI DI RADIO TEGAR BERIMAN 95,3 FM
“OSTEOPOROSIS”
Pada tanggal 10 Oktober 2023 RSUD Ciawi mengisi Program Dialog Rutin dan Iklan Layanan kepada Masyarakat (ILM) di Radio Tegar Beriman 95,3 FM Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bogor. Kegiatan tersebut dilaksanakan di ruang studio UPT RTV.
Pada siaran kali ini membahas mengenai Osteoporosis. Osteoporosis itu sendiri adalah penyakit akibat menurunnya kepadatan tulang dan penurunan kemampuan regenerasi tulang bagian dalam serta ketidakmampuan mengatur kandungan mineral di dalam tulang. Osteoporosis sering kali dialami oleh wanita dewasa yang memasuki masa menopause. Meski begitu, tak menutup kemungkinan anak-anak dan orang dewasa muda juga bisa mengalaminya. Ketahui lebih lanjut tentang apa yang dimaksud osteoporosis dengan dr. Dhevariza,Sp.OT (Dokter Spesialis Orthopedi RSUD Ciawi).
Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB hingga pukul 10.00 WIB. Acara pertama dimulai dengan pembukaan dari penyiar yang dipandu oleh Inggar Prilda. Acara dilanjutkan dengan pemberian materi seputar osteoporosis saat ini. Acara dilanjutkan sesi diskusi dan tanya jawab via whatsapp. Masyarakat antusias membahas tema tersebut, mungkin dikarenakan pada saat ini banyak keluhan mengenai permasalahan tulang. Semoga siaran kali ini dapat menambah pengetahuan masyarakat tentang pentingnya melakukan langkah preventif dalam upaya menjaga kesehatan yang lebih baik.
Berita Terkait :
Tidak Ada Komentar |
GAWAT DARURAT 24 JAM | |
0251-8240736 |
OPERATOR | |
0251-8240797 |
SMS GATEWAY | |
081111113622 (SPGDT) |