Permasalahan rambut yang kerap timbul adalah ketombe. Kulit kepala (scalp) normal memiliki siklus pergantian kulit yang terbuang dalam wujud sisik-sisik halus dan terlihat seperti ketombe. Hal ini normal selama jumlahnya sedikit. Namun pada beberapa kasus, intensitas siklus tersebut meningkat dan disertai peradangan sehingga mengakumulasi tumpukan kulit mati pada scalp. Inilah yang mengakibatkan sisik atau ketombe terlihat lebih banyak dan menimbulkan masalah. Ketombe ringan dapat dikurangi dengan membersihkan rambut rutin setiap hari.
Jika shampoo biasa tak mampu mengontrol ketombe, gunakan shampoo jenis antiketombe. Kandungan bahan aktifnya memiliki efek membuang tumpukan kulit mati, mengontrol produksi minyak, dan mematikan populasi jamur Malassezia. Pilihlah shampoo yang memiliki kandungan bahan aktif asam salisilat, zinc pyrithione, piroctone olamine, tea tree oil, selenium sulfide, dan ketokonazol. Untuk ketombe yang disebabkan oleh penyakit lain maupun akibat kontak dengan bahan kimia, penatalaksanaan terpenting adalah eliminasi dan penghindaran faktor penyebabnya. Dokter spesialis kulit dan kelamin dapat menentukan faktor-faktor yang mencetuskan keluhan ketombe pada seorang individu. Tatalaksana yang terpadu, mulai dari pemeriksaan fisik, pemeriksaan laboratorium, hingga pengobatan yang tepat mampu mengurangi durasi dan keparahan masalah ketombe. Hal ini secara signifikan dapat mengurangi risiko kerontokan secara bermakna.
Apa saja penyebab ketombe?
Kurangnya frekuensi mencuci rambut saat scalp mengeluarkan sebum dapat mencetuskan akumulasi minyak sehingga menimbulkan ketombe. Keadaan ini juga terjadi pada bentuk eksim yang dinamakan Dermatitis Seboroik (DS). Pada DS, juga terjadi peningkatan pengelupasan kulit scalp melebihi normal disertai peradangan.
Keadaan ini dapat terjadi akibat pajanan suhu yang dingin, kelembaban yang rendah, dan individu dengan atopi (riwayat asma, eksim/dermatitis atopi, bersin pagi/rhinitis alergi). Bentuk sisiknya lebih kecil dan kering dibanding jenis sisik pada DS.
Mikroorganisme kulit yang paling sering menyebabkan ketombe adalah jamur Malassezia. Malassezia furfur atau sebelumnya dikenal dengan Pityrosporum Ovale hidup pada kulit normal. Namun akibat akumulasi sebum yang berlebihan, jamur yang suka akan minyak ini populasinya meningkat.
Penyakit kulit akibat meningkatnya siklus pergantian kulit dari 28 hari menjadi 3-4 hari. Bentuk sisiknya lebih kasar, tebal, dan berlapis. Kulit di dasar sisik kasar tersebut berwarna kemerahan dan lokasinya lebih sering pada perbatasan kulit dengan rambut. Penggunaan produk penataan dan perawatan rambut dapat menyebabkan peradangan pada individu yang rentan sehingga menghasilkan kemerahan disertai ketombe.
Sisik yang timbul biasanya diiringi peradangan scalp berwarna kemerahan dan rambut yang patah. Pada kasus berat, daerah yang terinfeksi dapat membengkak.
Radang yang dicetuskan oleh liur kutu menimbulkan gatal hingga terjadi garukan berulang yang mengakibatkan lecet.
Perubahan hormonal maupun musim turut mempengaruhi siklus berat-ringannya ketombe.
Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami
Cara menghilangkan ketombe secara alami dan cepat dapat dilakukan dengan menjaga kebersihan kulit kepala. Memang ketombe adalah sebuah kondisi yang sangat mengganggu dan dapat menyerang siapa saja. Sudah dikeramas berkali-kali pun tetap juga menempel pada rambut. Ketombe pada dasarnya merupakan sel kulit mati yang rontok di kepala anda. Bentuknya bersisik dan seringkali membuat kepala gatal. Dalam kondisi yang lebih parah, ketombe juga dapat menyebabkan kerontokan pada rambut.
Kulit kepala yang berketombe tidak identik dengan rambut yang kotor ataupun malas keramas, tetapi terkadang bisa timbul akibat ketidakcocokan dengan beberapa produk shampo, maupun cara menata rambut yang tidak sesuai. Contohnya adalah beberapa pewarna rambut dan produk styling dapat meninggalkan residu, serpihan kering atau memicu reaaksi kulit yang terlihat seperti ketombe. Jika anda memiliki ketombe, jika tidak rajin mencuci rambut anda akan membuat ketombe anda lebih parah karena sel-sel kulit mati menumpuk. Anda mungkin ingin mencoba produk rambut yang berbeda untuk mengurangi ketombe anda.
Hingga kini belum ada satu kepastian yang menjadi penyebab ketombe. Beberapa ahli mengatakan bahwa jamur adalah sumbernya
Bahan alami pada shampo untuk menghilangkan ketombe dengan cepat:
Langkah untuk mencegah ketombe agar tidak berkembang biak pada kulit kepala:
Terkadang untuk menghilangkan ketombe dengan menggunakan shampo belum tentu memberikan efek seperti yang diharapkan. Beberapa orang cenderung cocok menggunakan bahan herbal alami yang memiliki relevansi untuk memerangi keberadaan ketombe. Berikut cara untuk mengatasi ketombe dengan bahan alami, antara lain:
Penggunaan cuka dicampur dengan segelas air dilakukan sebagai bilasan terakhir setelah keramas. Cuka putih dikenal pada masyarakat tradisional sebagai bahan aktif untuk menghilangkan ketombe. Cara yang lain adalah dengan mencampurkan minyak goreng dengan cuka putih lalu pada waktu keramas pijit-pijitkan ke kulit kepala hingga meresap, kemudian bilas hingga bersih. Lalu bersihkan rambut menggunakan shampo.
Soda kue memberikan pengaruh dalam produksi kelenjar minyak di kulit kepala yang dapat menghambat timbulnya ketombe. Penggunaan cukup mudah, campurkan soda kue dalam takaran secukupnya. Kemudian campurkan air dan gunakan seperti halnya pada waktu keramas.
Penggunaan jeruk nipis untuk mengatasi ketombe juga telah banyak dibuktikan dalam berbagai uji penelitian. Belah jeruk nipis menjadi dua kemudian gosokkan pada kulit kepala. Apabila terdapat luka di kulit kepala akan terasa sedikit perih, namun jangan khawatir karena hal ini tidak berbahaya. Lakukan terapi dengan jeruk nipis secara rutin untuk mendapatkan kulit kepala yang bebas ketombe.
Fungsi garam dapur adalah untuk menetralisir atau mengurangi aktivitas perkembangbiakan jamur yang menjadi penyebab ketombe. Pemakaian garam adalah dengan menaburkannya sebagai campuran shampo pada saat keramas.
Lidah buaya merupakan salah satu tanaman yang banyak digunakan untuk perawatan rambut dan kulit kepala. Dengan sifatnya yang khas memberikan nutrisi pada rambut, bagian lendir dari tanaman ini dipercaya dapat mengatasi persoalan ketombe di kulit kepala anda. Cara penggunaannya sangat mudah, ambillah satu helai lidah buaya kemudian kupas. Bagian yang berlendir gosokkan pada kulit kepala secara merata.
Penggunaan minyak almond untuk mengatasi ketombe dilakukan setelah keramas. Keringkan rambut lalu balurkan satu sendok minyak almond pada kulit kepala anda. Lalu tutupi dengan handuk kering, biarkan selama 10 menit. Setelahnya bersihkan rambut dengan air hangat. Pemakaian minyak almond dapat dicampur dengan minyak zaitun untuk memberikan efek yang lebih cepat dalam upaya mengatasi ketombe.
Berita Terkait :
Tidak Ada Komentar |
GAWAT DARURAT 24 JAM | |
0251-8240736 |
OPERATOR | |
0251-8240797 |
SMS GATEWAY | |
081111113622 (SPGDT) |